Monumen Perdamaian John Lennon Siap Dibangun di Liverpool

| Friday, May 14, 2010
Jakarta Pada era 60-70an nama mantan personel The Beatles, John Lennon adalah salah satu aktivis perdamaian dunia. Makanya sebuah monumen akan dibangun untuk menghormati Lennon.

Monumen itu akan dibangun di pusat kota Liverpool sebagai peringatan 70 tahun ulang tahun mendiang Lennon dan 30 tahun terbunuhnya Lennon. Pada bulan Oktober 2010 diharapkan monumen itu selesai dibangun. Putra Lennon, Julian Lennon, akan meresmikannya.

Monumen itu akan terbuat dari logam. Ide pembuatan monumen perdamaian itu datang dari The Beatles Story, pusat koleksi The Beatles di Liverpool, dan organisasi perdamaian, Global Peace Initiative. Hanya saja sampai saat ini belum ditetapkan di mana lokasi monumen tersebut akan dibangun.

"New York sudah memiliki 'the Imagine mosaic' di Strawberry Fields yang sanggup mencuri perhatian orang," kata manajer The Beatles Story, Jerry Goldman seperti dilansir Liverpool Esho, Jumat (14/5/2010).

Monumen perdamaian John Lennon diharapkan akan mengundang turis atau pencinta The Beatles. Mereka akan mengenang sosok ikon perdamaian dunia yang paling berpengaruh seperti John Lennon

0 comments:

Post a Comment